Header Ads

Memoar Condoleezza Rice: SBY Contoh Didikan AS yang Berhasil

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mendapat pujian dari tokoh Amerika Serikat. Kali ini pujian itu datang dari mantan menteri luar negeri AS semasa presiden George W Bush, Condoleeza Rice.

Pujian itu Rice tuangkan dalam buku biografi terbarunya yang berjudul No Higher Honor: A Memoir of My Years in Washington. Buku ini baru terbit 1 November lalu. Rice adalah menlu perempuan kulit hitam pertama AS.


Apa yang dipuji Rice atas SBY? Banyak hal rupanya. Pertama, Rice mengatakan Pilpres 2004 yang dimenangkan Susilo Bambang Yudhoyono (Rice tak satu katapun menyebut mantan wapres Jusuf Kalla), membawa era baru bagi Indonesia.

"Terpilihnya Susilo Bambang Yudhoyono sebagai presiden Indonesia membawa era baru stabilitas demokrasi di negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia itu," kata Rice dalam bukunya.

Kedua, Rice memuji wawasan SBY. Menurut dia SBY adalah tokoh yang irit bicara namun dapat membawa sabilitas dan kompetensi ke lembaga presiden Indonesia. "SBY adalah tokoh yang tangguh. Kebijakannya pada antiterorisme sangat baik. Dia adalah mitra yang sangat baik dalam program kontraterorisme," kata Rice.

Ketiga, Rice menilai SBY mampu membawa Indonesia pulih dari jurang kehancuran pascakrisis ekonomi dan krisis politik. Rice lantas mencermati karier militer SBY yang memang pernah disekolahkan ke Amerika.

"SBY adalah perwira militer yang pernah berlatih di AS. SBY adalah personifikasi dari keberhasilan AS mendidik perwira-perwira lewat program International Military Education and Training Program," kata dia.

Seperti diketahui dalam kariernya Presiden SBY pernah dua kali disekolahkan ke AS. Yang pertama pada 1975 mengikuti kursus Airborne and Ranger Courses di Fort Benning. Kedua pada awal 1980an hingga 1983. SBY disekolahkan ke sekolah Infantry Officer Advanced Course di Fort Benning dan berlatih bersama denganDivisi 82nd Airborne. Lainnya, SBY juga sempat sekolah gerilya hutan di Panama. (republika)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.