Header Ads

Pasukan Israel Kembali Tewaskan Pemuda Gaza

Seorang remaja Palestina tewas pada fajar Sabtu kemarin (21/5) ketika pasukan pendudukan Israel (IOF) menembak ke arah timur kamp pengungsi Breij di Jalur Gaza tengah.

Komandan IOF mengumumkan bahwa pasukannya melihat seorang warga Palestina yang sedang merangkak ke arah pagar keamanan dan kemudian menembak ke arahnya.

Sumber-sumber lokal sebelumnya mengatakan bahwa pasukan Israel telah melakukan penembakan secara intensif di lahan pertanian di daerah yang sama.

Juru bicara pelayanan medis Gaza Adham Abu Salmiya mengatakan bahwa tim ambulans telah mengevakuasi tubuh seorang pemuda palestina berusia 17 tahun dari daerah tersebut. Sumber-sumber lokal mengidentifikasi korban itu sebagai Ibrahim Farajallah dari kamp pengungsi Nusseirat.

Sebelumnya seorang pria Palestina terluka pada hari Jumat lalu setelah pasukan Israel melepaskan tembakan ke arah jamaah yang baru selesai melakukan shalat Jumat di daerah penyangga di sebelah timur Khan Younis, selatan Jalur Gaza.

Sumber-sumber lokal mengatakan kepada PIC bahwa puluhan warga membawa bendera Palestina dan menyerukan untuk meminta hak untuk kembali bagi para pengungsi Palestina serta menghilangkan zona penyangga.

Mereka mengatakan bahwa tentara IOF menembaki mereka dan melukai beberapa orang.(fq/pic/eramuslim.com)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.