Header Ads

Dua Truk Tanker NATO Kembali Dihancurkan di Pakistan

Dua tanker minyak NATO yang memasok bahan bakar untuk pasukan pimpinan Amerika di Afghanistan telah dihancurkan oleh bom pinggir jalan di barat laut Pakistan.

Serangan itu terjadi di daerah Landi Kotal dari Khyber di perbatasan dengan Afghanistan, sumber-sumber setempat mengatakan pada hari Jumat kemarin (29/7), seorang koresponden Press TV melaporkan.

Tidak ada korban dalam insiden tersebut, menurut sumber-sumber lokal.

Taliban telah dikaitkan dengan sejumlah serangan terhadap truk bahan bakar NATO dalam beberapa bulan terakhir, namun belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan hari Jumat kemarin.

Taliban mengatakan bahwa serangan mereka sebagai pembalasan untuk serangan drone AS di wilayah kesukuan Pakistan.

Washington mengklaim drone menargetkan militan, namun angka korban menunjukkan bahwa serangan telah menyebabkan kematian ratusan warga sipil.(fq/prtv/eramuslim)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.