Header Ads

Al-Qaidah Konfirmasi Syahidnya Syaikh Anwar Al-Awlaqi

Al-Qaidah cabang Yaman Senin kemarin (10/10) mengkorfimasi pembunuhan ulama kelahiran AS Syaikh Anwar Al-Awlaqki akhir bulan lalu dan bersumpah untuk membalas kematian propagandis ternama Al-Qaidah tersebut.

Al-Awlaqi (40 tahun) yang terbunuh dalam serangan 30 September oleh pesawat tak berawak AS di pegunungan Yaman, adalah sosok Al-Qaidah yang paling menonjol sejak kematian Usamah bin Ladin dalam serangan AS di Pakistan Mei lalu. Dia telah di bidik AS sejak pembunuhannya telah disetujui oleh Presiden Barack Obama pada April 2010 - membuatnya menjadi orang Amerika pertama yang ditempatkan pada daftar CIA yang harus dibunuh atau ditangkap.

Pada hari Senin kemarin, Al-Qaidah di Jazirah Arab mengatakan dalam sebuah pernyataan yang dimuat di situs Jihadis bahwa al-Awlaqi telah syahid oleh serangan udara Amerika, bersama dengan tiga jihadis lainnya, menurut Kelompok SITE, yang memonitor situs AQAP, yang telah menjadi cabang Al-Qaidah yang paling aktif dalam beberapa tahun terakhir.

"Darah Syaikh (al-Awlaqi) dan saudara-saudaranya tidak akan pergi sia-sia, ada pahlawan di belakangnya yang tidak tidur di bawah penindasan, dan mereka akan membalas segera," kata kelompok itu. "Kami dan Amerika berperang: kita mendapatkan mereka dan mereka mendapatkan kita, dan akhirnya adalah bagi mereka yang sabar - mereka adalah orang-orang yang akan menang."

Serangan yang menewaskan al-Awlaqi juga menewaskan seorang warga Amerika kedua, Samir Khan, yang menjadi editor majalah Internet Al-Qaidah.

Dalam pernyataannya, Senin kemarin, AQAP memperingatkan bahwa AS mungkin telah membunuh Al-Awlaqi, namun AS tidak bisa membunuh ide-idenya, dan kematiannya memberikan kehidupan baru dan kebangkitan terhadap ide dan gayanya.(fq/ap/eramuslim)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.