Header Ads

HTI Sumut: “Kita Menolak Disintegrasi Indonesia”

Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Sumatera Utara menyatakan bahwa pihaknya menolak disintegrasi negeri Islam Indonesia. “Hizbut Tahrir Indonesia selalu menginginkan keutuhan dan kedaulatan Indonesia sebagai negeri Islam,” ungkap Ketua Lajnah Faa’liyah HTI Sumut Wirman Abu Shauqi saat kunjungan ke Pangdam I Bukit Barisan, Jum’at (11/10) di Jalan Gatot Subroto Km 7,5, Medan.


Wirman juga menyatakan dalam berbagai kasus disintegrasi seperti  Timor Timur, HTI termasuk yang paling tegas menyuarakan agar tidak lepas dari Indonesia. “Begitu juga dengan Aceh dan daerah lain yang ingin memisahkan diri dari Indonesia harus di cegah,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini, aktivis HTI Sumut Azwir Ibnu Azis menjelaskan bahwa kondisi Indonesia saat ini masih dijajah secara ekonomi oleh AS, kondisi ini semakin diperparah dengan kekacauan dalam negeri dengan berbagai skandal korupsi yang menimpa para pemimpin negeri ini.

“Kondisi ini sengaja diciptakan sehingga kita hanya sibuk dengan urusan dalam negeri dan kita lalai tanpa sadar asing telah merampok sumber daya alam Indonesia, seperti kasus Freeport di Papua,” ungkap Azwir Ibnu Azis.

Selain diterima langsung oleh Pangdam Mayjend Burhanuddin Siagian, delegasi yang dipimpin Ketua HTI Sumut Irwan Said Batubara pun diterima beberapa staf jajaran Kodam I Bukit Barisan di antaranya Irdam Kolonel Inf Amrin; Sahli Pangdam Bidang Ilpengtek Kolonel Arm Felix Hutabarat; Waaster Kasdam Letkol Arh Halomoan, Wakabintaldam Letkol Caj H Irwan Nuh Batubara.[]MI HTI Sumut/Joy [htipress/www.al-khilafah.org]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.