Header Ads

Konvoi Pasukan NATO Disergap di Helmand Afghanistan

Mujahidin Taliban menyergap konvoi NATO di Afghanistan selatan yang bermasalah, menewaskan sedikitnya enam penjaga keamanan Afghanistan dan melukai beberapa orang lainnya.

Para pejabat Afghanistan mengatakan serangan itu terjadi di distrik Nad-e-Ali dari Provinsi Helmand pada Kamis lalu, seorang koresponden Press TV melaporkan.

Dua kendaraan NATO hancur dalam serangan fatal tersebut.

Dawud Ahmadi, juru bicara gubernur provinsi, mengatakan setidaknya empat penjaga tewas dalam tembak-menembak dengan Taliban. Ia juga menambahkan bahwa dua penjaga masih belum ditemukan.

Namun pejabat polisi setempat mengatakan mereka telah menemukan jenazah dua pengawal yang hilang di dekat lokasi penyergapan.

Aliansi pimpinan Amerika belum berkomentar mengenai insiden tersebut.

Qari Yusuf Ahamadi, juru bicara Taliban, mengaku bertanggungjawab atas serangan itu, mengatakan enam tentara pimpinan Amerika tewas dalam bentrokan tersebut.

Situasi keamanan terus memburuk di Afghanistan dengan pasukan asing dan Afghanistan setiap hari harus mengalami kematian.

Setidaknya 634 tentara asing kehilangan nyawa mereka di Afghanistan sejauh ini, membuat tahun 2010 menjadi tahun paling mematikan bagi pasukan pimpinan Amerika sejak invasi tahun 2001 .(fq/prtv/eramuslim)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.