Header Ads

Lagi, Lima Bank Amerika Bangkrut

Ekonomi AS tampaknya masih lesu. Regulator AMerika dilaporkan telah menutup lima bank di Florida, Michigan dan Georgia, sehingga total jumlah bank yang sudah ditutup menjadi 39 bank, selama tahun 2011 ini.

Pemerintah AS pada hari Jumat menutup dua bank Georgia, dua bank di Florida dan satu bank di Michigan. Ini karena terjadi kredit macet dan kredit yang terus melonjak, demikian laporan Reuters, Sabtu silam.

Dalam penyitaan bank di negara bagian Georgia, Federal Deposit Insurance Corp mengambil alih First Choice Community Bank of Dallas dengan aset $ 308, 5 juta dan Park Avenue Bank, yang berbasis di Valdosta dengan aset $ 953.3 juta.

Badan ini juga memutuskan untuk mengumumkan penutupan Community Central Bank in Mount Clemens, Michigan, yang mempunyai aset $ 476.3 juta.

Di Florida, Cortez Community Bank of Brooksville, yang memiliki total aset sebesar $ 70,9 juta dan total simpanan sebesar $ 61.4 juta dan First National Bank of Central Florida, yang berbasis di Winter Park dengan aset $ 352 juta ditutup oleh regulator perbankan AS.

Pada tahun 2010, 157 bank Amerika dilaporkan bangkrut. Sedangkan pada 2009, 140 bank Amerika juga ditutup.

Florida dan Georgia adalah negara bagian yang paling parah karena bangkrutnya bank ini. 29 bank ditutup di Florida tahun lalu dan 16 di Georgia. (sa/presstv/eramuslim.com)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.