Header Ads

Ribuan masa NU, Muhammadiyah dan HTI Gelar Pawai Sambut Ramadhan

Dalam rangka menyambut Ramadhan 1433 H, Pengurus Cabang Nahdathul Ulama Bangka Tengah, Pemuda Muhammadiyah dan DPD II Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) menggelar pawai ta'aruf dengan tema "Kokohkan iman, terapkan Syariah dengan persatuan umat", Kamis (19/7/2012).

Pawai yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB diikuti  kurang lebih 1.500 peserta dari PAUD, TK, SD, SMP, SMA, MA, MTS di Bangka Tengah. Pawai ini digelar dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1433 H, dimulai dari depan Masjid Al Anshor Kelurahan Berok Kecamatan Koba dan akan berakhir di depan Masjid Jamik Koba.

Panitia pawai, Purnama Giri mengatakan kegiatan ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

"Kita ingin memperkokoh persatuan umat dan bersama-sama bergembira menyambut bulan suci Ramadhan," kata Purnama kepada bangkapos.com.

Suara takbir, tahlil dan tahmid  saling sahut-sahutan mewarnai pawai ta'aruf yang diselenggarakan Pengurus Cabang Nahdathul Ulama Bangka Tengah, Pemuda Muhammadiyah dan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Bangka Belitung di Koba, Kamis (19/7/2012).

Pantauan bangkapos, sejumlah anak PAUD, TK, maupun SD berpakaian muslim ikut meramaikan rute pawai. Mereka mengumandangkan takbir dan shalawat memuji kebesaran Nabi Muhammad SAW. Mereka juga membawa spanduk dan baleho, diantaranya menyerukan agar umat muslim berpuasa untuk menjaga kesehatan, menjaga keimanan dan ketakwaan, dan menghentikan maksiat.

"Marik kita sambut bulan suci Ramahan ini dengan suka cita. Tingkatkan keimanan, perkokoh persatuan. Jangan biarkan perbedaan, memecah belah umat muslim," ujar panitia melalui pengeras suara ketika berorasi mengajak masyarakat muslim berpuasa dan menjaga kesucian bulan Ramadhan.

Pawai ta'aruf berakhir di Masjid Jamik Koba, dan ditutup dengan doa bersama  mengharapkan keberkahan pada bulan Ramadhan. [bangkapos/al-khilafah.org]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.